Newest Post

// Posted by :Unknown // On :Wednesday, October 1, 2014



Yooo~
Selamat sore teman-teman.
Sore ini aku baru saja selesai menonton anime yang bergenre romantis. Judulnya Kotonoha no Niwa. Kalau dalam bahasa Inggrisnya bernama The Garden of Words dan dalam bahasa Indonesia bernama Taman Harfiah atau Taman Kata-kata.



Mengapa genre romantis? Karena ada salah satu dari kalian yang berkomentar di post-ku tentang AnoHana (di sini). Hal ini membuatku teringat bagaimana romantis dan sedihnya cerita anime itu. Dan saat itu akal pikiranku menjadi haus. Haus akan sesuatu yang romantis dan sedih, sama seperti apa yang diceritakan dalam AnoHana. Tak butuh waktu lama untuk menemukan anime bergenre romantis, tapi dari sekian banyak anime yang muncul di layar PC ku, aku tertarik pada suatu judul anime. Dan inilah animenya, Kotonoha no Niwa - Taman Kata-kata.



The Garden of Words adalah sebuah film pendek yang menceritakan romantika dan hubungan antara seorang bocah berumur 15 tahun dengan seorang wanita berumur 27 tahun. Takao, si bocah itu, merasa depresi dan asing oleh masa depannya yang tidak jelas dan dia memiliki hobi membuat sepatu. Sedangkan Yukino, wanita itu merasa asing di antara orang-orang dewasa dan dia merasa bukan di sana lah tempatnya berada.



Cerita ini sebenarnya memiliki potensi yang lebih dari yang sudah ditampilkan dalam anime. Meski terdengar aneh, seorang bocah jatuh cinta dengan orang yang lebih tua, tapi jika kalian bisa resapi, perasaan dan konflik dari masing-masing karakter itulah yang menjadikan hubungan mereka menjadi wajar.

Namun, pendeknya durasi bagiku sangat mengganggu. Karena seperti yang aku bilang sebelumnya, cerita ini memiliki potensi lebih. Kata-kata puitis, tempat berteduh yang menjadi kenangan, musim hujan yang dirindukan, semuanya bisa dikembangkan lagi menjadi cerita yang lebih menyentuh hati. Sama yang terjadi pada anime 5cm per second.

Sungguh disayangkan ceritanya tidak dikembangkan lebih jauh lagi. Grafiknya sudah sangat mendukung. Terlihat seperti nyata. Maka dari itu, anime singkat ini mendapatkan rating 8 dari 10.

"Petir menyambar perlahan. Langit mendung dan hujanpun jatuh. Untuk membuatmu tetap di sini"

"Meski tiada hujan ataupun petir, aku akan tetap di sini, jika ini keinginanmu membuatku tetap di sini..."

 

{ 2 comments... read them below or Comment }

  1. seru ceritanya Suhu :D
    Tapi ane blum baca ceritanya :v hehehe :D

    ReplyDelete
  2. karena grafiknya memukau jadi pembuatannya hanya sanggup sampai 48 menit

    ReplyDelete

"Life is Beautiful"

// Copyright © Icarus Dc //Anime-Note//Powered by Blogger // Designed by Johanes Djogan //